Pria Santun Ini Bakal Dilantik Saat Ulang Tahun (1) - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Jumat, 20 September 2019

Pria Santun Ini Bakal Dilantik Saat Ulang Tahun (1)


Bandar Lampung, Harian Koridor.com-Rakyat Indonesia merayakan 1 Oktober sebagai Hari Kesaktian Pancasila. Tanggal bersamaan, 1 Oktober sejak tahun 1977 juga jadi kalender tetap pelantikan dan pengucapan sumpah/janji jabatan anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat/Dewan Perwakilan Rakyat (MPR/DPR) RI, plus Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI sejak 2004.

1 Oktober juga tanggal istimewa bagi sosok ramah satu ini. Tanggal itu diprediksi akan memuncaki keistimewaan bagi dirinya tahun ini. Serba berkebetulan, usianya bakal genap 51 tahun, 1 Oktober 2019 mendatang.

Siapa dia? Bagi mayoritas warga Kabupaten Lampung Tengah, ia tak asing. Bagi warga tujuh kabupaten daerah pemilihan (dapil) Lampung II merujuk ketentuan KPU, untuk masa baktinya hingga 2024 nanti politisi dan juga tokoh masyarakat ini bakal makin karib dengan keseharian proses penjaringan aspirasi politik rakyat setempat.

Populer disapa Bamsur, dialah politisi PDIP Bambang Suryadi. Anggota terpilih DPR RI 2019-2024 dapil Lampung II yang meliputi Lampung Tengah, Lampung Timur, Lampung Utara, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Mesuji, dan Waykanan.

Jika tak ada aral melintang, sesuai agenda risalah sidang dari Sekretariat Jenderal DPR Selasa, 1 Oktober 2019 mendatang Bamsur masuk dalam daftar 575 legislator Senayan kamar DPR yang akan resmi sandang status sebagai anggota DPR terpilih dan terlantik.

Mengaku tak ada yang spesial dan menduga bakal agak sedikit repot sebab kali ini digelar di ibu kota negara, saat ditanya persiapan khususnya menyambut agenda pelantikan, Bamsur merasa biasa-biasa saja. "Karena dah empat kali ini dilantik, mungkin agak ribet aja karena tempatnya di Jakarta," aku dia, dikonfirmasi lewat kanal WhatsApp, Kamis (19/9/2019) petang.

Kendati demikian, tak dapat dipungkiri, hari itu akan jadi kado spesial bagi pemilik nomor urut satu pada pemilu legislatif (pileg) 17 April 2019, kelahiran Kota Blitar, Jawa Timur, 1 Oktober 1968 itu.

Pengampu karir politik dari 'pinggir' yang memulai debutnya sejak jadi ketua pengurus anak cabang (PAC) PDIP, lalu dipercaya jadi sekretaris DPC PDIP Lampung Tengah tiga tahun lamanya.

Berlanjut dua kali sukses memimpin DPC PDIP Lampung Tengah (2005-2015), dua kali di-plot sebagai salah satu wakil ketua DPD PDIP Lampung, serta tunai amanat sebagai Ketua Badan Pendidikan Pelatihan (Badiklat) DPD PDIP Lampung ini tergolong politisi penganut mantra lawas, mengalir bagai air.

Gelar mentor dan penjaga muruah ideologi partai layak pula disematkan pada sosok guru kader sekaligus Kepala Biro di Badiklat DPP PDIP sejak 2016 ini.

Ulah asam garam, dia relatif mahir dan bisa cepat beradaptasi dengan tiap lawan bicara, bahkan terhadap yang baru dikenalnya. Soal ini, sejumlah orang yang pernah redaksi ajak bicara, rerata mengakuinya. "Bamsur pelobi ulung, komunikan politik handal," ujar sebuah sumber berkomentar, circa Maret 2019 lalu.

Di parlemen, Wakil Ketua Bidang Organisasi 2015-2019 lalu bergeser Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Ideologi DPD PDIP Lampung 2019-2024 ini karirnya pun terhitung moncer.

Dia pernah anggota DPRD Lampung Tengah dua periode, 2004-2009 dan 2009-2014. Dan awal September 2019 lalu, ia baru saja tunai amanat sebagai anggota DPRD Lampung 2014-2019 dapil VII Lampung Tengah.

Urusan mendulang suara, Bamsur salah satu jagonya. Pada Pemilu 9 April 2014 misalnya, Bamsur tercatat peraih suara sah terbanyak dapil VII, dengan membukukan total raihan 31.414 suara, atau tertinggi dari 11 anggota legislatif kompatriot dapilnya.

Begitu pun saat April lalu yang merupakan momen penyelenggaraan pileg berjenjang dan pemilu eksekutif nasional serentak satu hari (one day election) pertama sepanjang sejarah bangsa dan diklaim terbesar di dunia itu, Bamsur sukses meraup 86.875 suara sah, tertinggi diantara rekan separtainya.

Pun fakta di lapangan delapan bulan masa kampanye, Bamsur tercatat salah satu yang aktif mengampanyekan plus memenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden RI 2019-2024 nomor urut satu, Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin. Bamsur hoki, miliki nomor urut yang sama dengan paslon pejawat itu.

Apakah sukses Bamsur berpolitik di kandang banteng, senada dengan kesuksesannya meniti karir studi yang makin hari makin tak dapat dianggap enteng? Apa keinginan kuat, harapan kiprahnya di DPR, dan kiat menjaga diri untuk jadi wakil rakyat yang ideal bagi basis konstituennya? Nantikan laporannya. Bersambung.(red).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages