Latihan PBB Bersenjata di Lanud Pangeran M. Bun Yamin - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Senin, 24 Agustus 2020

Latihan PBB Bersenjata di Lanud Pangeran M. Bun Yamin


Pesawaran, Harian Koridor.com-TNI AU. Sebagai bentuk profesionalisme anggota TNI khususnya TNI Angkatan Udara dalam hal ini Lanud Pangeran M. Bun Yamin, salah satu diantaranya harus memahami pengetahuan serta pelaksanaan dalam PBB (Peraturan Baris-Berbaris) bersenjata. Sebab kemampuan PBB bersenjaata menjadi salah satu domain utama dalam TNI. Dalam pelaksanaannya dipimpin oleh Kadisops Lanud BNY Kapten Pom Adi Firmandadi. Bertempat di Lapangan Apel Lanud Pangeran M. Bun Yamin. Bagi perwira melaksanakan latihan PBB berpedang, bagi Bintara-Tamtama melaksanakan PBB bersenjata, bagi PNS Lanud BNY melaksanakan PBB umum. (Senin, 24-08-2020).


“Agar pengetahuan dan kemampuan dalam PBB Bersenjata tidak hilang maka harus dilaksanakan latihan untuk menyegarkan kembali tata cara dalam PBB bersenjata” ujar Kadisops Lanud BNY Kapten Pom Adi Firmandadi.


Seluruh anggota Lanud Pangeran M. Bun Yamin tampak semangat dan serius dalam pelaksanaan latihan PBB dengan menggunakan senjata laras panjang tersebut.


Diawali dengan pemberian teori kemudian dilaksanakan latihan di Lapangan Apel Lanud Pangeran M. Bun Yamin secara bersamaan. Latihan PBB dilaksanakan guna mengasah kemampuan dan menyegarkan kembali ingatan serta ketangkasan prajurit Lanud BNY dalam hal aturan baris berbaris.(red). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages