Tingkatkan Keimanan, Prajurit Yonif 10 Mar/Sby Gelar Kauseri Agama - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Rabu, 26 Agustus 2020

Tingkatkan Keimanan, Prajurit Yonif 10 Mar/Sby Gelar Kauseri Agama



Batam, Harian Koridor.com-
Banyak cara untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan setiap prajurit,salah satunya dengan melaksanakan kegiatan kauseri agama atau ceramah agama,seperti yang dilakukan prajurit Yonif 10 Mar/SBY yang digelar di Lapangan Apel Yonif 10 Mar/SBY.Rabu (26 Agustus 2020).


Kauseri agama Islam rutin dilaksanakan setiap hari rabu sesudah apel pagi. sebagai penceramah Praka Mar Idris yang sehari-hari menjabat sebagai tamtama rohani Yonif 10 Mar/SBY .adapun tema yang akan disampaikan adalah "bersyukur atas nikmat Allah SWT"


Dalam ceramahnya praka Mar Idriz menyampaikan bahwa kita semua wajib mensyukuri nikmat Allah SWT.syukur mempunyai makna yaitu berterima kasih dan menerima dengan sepenuh hati akan anugerah atau nikmat yang Allah berikan kepada kita.

kita tidak akan bisa menghitung,mengira berapa banyak nikmat yang Allah berikan,mulai dari nimat kesehatan,nikmat iman,nikmat masih bisa berfikir dan berbagai nikmat lagi yang tak bisa kita hitung satu persatu.


"Namun yang menjadi permasalahan adalah mengapa kita tidak bisa bersyukur akan semua nikmat yang Allah berikan ?dan mengapa kita selalu berfikir bahwa nikmat itu berupa material/uang.

pemikiran seperti ini sebenarnya sangatlah salah dan fatal,karena apabila kita berfikir seperti ini berarti kita termasuk orang yang kufur.(red).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages