Pesawaran,Harian Koridor.com-Komandan Batalyon Infanteri 7 Marinir Letkol Mar Budi Wijani, M.Han. memimpin acara tradisi penerimaan Bintara remaja dan Tamtama Remaja baru di Lapangan Apel Yonif 7 Mar, Ketapang, Teluk Pandan, Pesawaran, Lampung. Senin (07/09/2020).
Pelaksanaan Acara tradisi penyambutan Bintara dan Tamtama Remaja baru yang dilaksanakan rutin setiap ada personel baru yang telah selesai melaksanakan pendidikan dan bergabung dengan Batalyon Infanteri 7 Marinir.
Kegiatan ini merupakan tradisi yang wajib dilaksanakan bagi personel baru, dengan tujuan untuk membentuk karakter dan jati diri sebagai Prajurit Petarung Batalyon Infanteri 7 marinir yang kuat dan profesional. Selain itu, tradisi tersebut merupakan salah satu upaya untuk menanamkan dan menumbuhkan rasa kebanggaan Satuan untuk seorang prajurit.
Komandan Batalyon Infanteri 7 Marinir Letkol Mar Budi Wijani, M.Han. menyampaikan, ” Dengan masuknya Bintara dan Tamtama remaja baru ini menjadi angin segar yang dapat membantu terlaksananya pemerataan atau keseimbangan kekuatan personel kompi – kompi yang ada di Batalyon Infanteri 7 Marinir.
Kegiatan tradisi tersebut tetap dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku.(red).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar