Pemkab Way Kanan Kembali Lakukan Kerjasama dengan PT Serasi Autoraya - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Rabu, 06 Oktober 2021

Pemkab Way Kanan Kembali Lakukan Kerjasama dengan PT Serasi Autoraya


Way Kanan, Harian Koridor.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Way Kanan kembali melakukan kerja sama dengan PT Serasi Autoraya Bandar Lampung, memperpanjang kontrak sewa kendaraan dinas (Randis), untuk pejabat Eselon II dan III kabupaten setempat.


Kerja sama itu dilakukan, karena masa kontrak kendaraan 3 tahun pertama telah habis. Sehingga Pemkab Way Kanan, kembali melakukan perpanjangan kontrak sewa kendaraan untuk masa tiga tahun.


“Memang idealnya, 3 tahun Ganti. Kebetulan pertengahan tahun 2021, kontrak sewa Randis 3 tahun pertama sudah habis, sehingga kita lakukan perpanjangan kontrak untuk 3 tahun kedepan. Kendaraannya, kita ganti baru semua,” jelas Kabag Umum Sekretariat Pemkab Way Kanan, Machia Velli saat di konfirmasi, Selasa (31/08/2021).


Ia menjelaskan, sebanyak 59 kendaraan baru yang di sewa oleh Pemkab Way Kanan yakni, 31 kendaraan Toyota Innova untuk pejabat Eselon II yang terdiri dari Kepala Dinas, Badan, Asisten, Sekretaris Dewan dan Staf Ahli Bupati.


Sedangkan, 28 kendaraan lainnya yaitu Toyota Rush untuk pejabat Eselon III khususnya para camat, kepala bagian Setdakab dan Direktur Rumah Sakit.


“Kita sewa kendaraan ini, dengan sistem ekatalog. Jadi, kita cari yang benar benar terjangkau. Selain itu, untuk tiga tahun kedepan jenis kendaraan yang kita sewa tetap sama,” 


Menurut Machia Velli, kendaraan tersebut guna menunjang kinerja pejabat Way Kanan agar lebih maksimal menjalankan program kerja.


“Sesuai perintah pimpinan, kita kerja harus nyaman sehingga bisa maksimal dalam menjalankan tugas, dan salah satu penunjang kerja kita, adalah kendaraan. Apalagi, tingkat mobilitas kita tinggi sehingga kita butuh kendaraan yang nyaman dan memiliki safety yang baik,” pungkasnya.


Diketahui, saat ini kendaraan lama telah dikembalikan dan diganti dengan yang baru. Satu persatu, para pejabat telah menerima kendaraan baru yang diserahkan oleh Bagian Umum Sekretariat Pemkab Way Kanan.(Ld)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages