HUT ke-9 Partai NasDem Metro Meriah, Ini Kata Ketua DPD nya... - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Rabu, 11 November 2020

HUT ke-9 Partai NasDem Metro Meriah, Ini Kata Ketua DPD nya...



Metro,Harian Koridor.com-
Walau berlangsung sederhana lantaran pandemi Covid-19, perayaan HUT (Hari Ulang Tahun) ke-9, Partai Nasional Demokrat (NasDem)  di Kota Metro. Perayaan diadakan terbilang cukup meriah, Rabu, (11/11/2020) dikediaman Ketua DPD NasDem Kota Metro, Saleh Chandra. Melakukan pemotongan tumpeng dikelilingi oleh para Kader NasDem, dan relawan menjadi puncak acara.


Tidak hanya dihadiri jajaran pengurus DPD (Dewan Pimpinan Daerah) dan kader NasDem. Peringatan hari lahir partai besutan Surya Paloh ini. Juga dihadiri oleh rekan koalisi "Metro Bahagia" Petinggi PKS Kota Metro sekaligus sebagai Wakil Pimpinan DPRD Kota Metro. Ahmad Khusaini dan Calon Walikota Metro. Paslon No.2.  Ahmad Mufti Salim, juga hadir dalam acara syukuran itu.

 

Dalam kesempatan itu juga. Saleh Chandra selaku ketua DPD NasDem Metro, mengatakan, partai NasDem genap berumur 9 tahun pada hari ini. "Walau masih seumur jagung, kami dari NasDem, akan siap menjadi partai yang berpihak pada rakyat. Sesuai dengan Motto kami, Bersatu, Berjuang, Menang," kata Paslon No.2 Wakil Walikota Metro ini.


Disebutkan Kiyai Saleh. Saat ini partai yang dipimpinnya harus mampu dan siap, menjadi penyambung lidah rakyat, dan sebagai penyalur aspirasi masyarakat Kota Metro.


Lebih jauh dia mengatakan, untuk diketahui. Ulang tahun Partai NasDem jatuh tiap tanggal 11 November, sehari pasca peringatan Hari Pahlawan. Tahun ini, usia partai besutan Surya Paloh memasuki tahun ke-9. Partai NasDem terus meneguhkan semangat Restorasi Indonesia khususnya dikota ini.


 "Dalam Hut NasDem Ke-9 kali ini. Saya mengatakan juga. Sebagai Ketua DPD NasDem Kota Metro, siap maju sebagai Calon Wakil Walikota Metro. Mendampingi Mas Mufti untuk maju dalam pilkada Metro. Ini bentuk seorang kader partai, yang berproses dalam dinamika percaturan perpolitikan dikota ini. Partai NasDem juga sangat mendorong kadernya, untuk maju dalam Pilkada,"ujarnya lagi dengan penuh antusias.


Mantan Direktur Utama. Wahana Raharja Lampung ini, mengatakan, tentu bagi calon kepala daerah dari partai. Tidak hanya mengandalkan dukungan dari kadernya saja. Namun juga dibekali kemampuan intelektual, integritas  dan kompetensi, itu merupakan hal yang paling penting.


"Karena, ketika dia terpilih, sosok seorang pemimpin ini, harus benar-benar fokus mendorong kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Metro. Itu yang harus diutamakan,"katanya.


Sementara itu. Pengurus DPD NasDem Metro, juga sebagai Tim Pemenangan "Metro Bahagia" Kota Metro, Jodi Wilan. Mengatakan momentum HUT NasDem ke-9, kali ini merupakan cambuk penyemangat bagi kami dan seluruh Kader NasDem, untuk terus berjuang. Memenangkan pertarungan pada pilkada, yang sebentar lagi digelar.


Kado terindah HUT Partai NasDem Kota Metro, yakni menang di Pilkada serentak pada 9 Desember 2020 mendatang. "Kita yakin bisa dan mampu untuk menang secara telak di Pilkada nanti," tandasnya. 


 Karena aspirasi dari bawah, sangat luar biasa mendukung Paslon No.2. Berdasarkan aspirasi dari semua kalangan dikota ini. Untuk itu "Metro Bahagia" sepakat dan kompak bekerja keras. Memenangkan  Mas Mufti + Kiyai Saleh. (Husni)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages