Serahkan Formulir Calon Kades Tanjung Baru Ini Penjelasan Helmi Yusuf - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Selasa, 15 Juni 2021

Serahkan Formulir Calon Kades Tanjung Baru Ini Penjelasan Helmi Yusuf


Lamsel, Harian koridor.com-Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang Akan digelar pada bulan Agustus Tahun 2021. Helmi Yusuf Ikut mendaftarkan diri sebagai calon Kepala Desa Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram Kabupaten Lampung Selatan.


Adapun tahapan pelaksanaan Pilkades serentak telah dimulai pada bulan Mei 2021 lalu. Ada sebanyak 84 Desa dari 17 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Selatan yang akan menggelar Pilkades, termasuk Desa Tanjung Baru di Kecamatan Merbau Mataram ini.


Sejumlah bakal calon pun sudah banyak disebut masyarakat bakal maju dalam Pilkades Tanjung Baru. Satu di antara bakal calon yang santer di sebut-sebut memiliki kans  menjadi Calon dan terpilih menjadi Kepala Desa setempat adalah Helmi Yusuf.


Keseriusan dirinya maju menjadi calon Kades Tanjung Baru itu pun tergambar saat dirinya mendatangi sekretariat panitia Pilkades setempat untuk mengambil dan menyerahkan berkas formulir persyaratan pendaftaran sebagai calon Kepala Desa.


Helmi Yusuf Calon Kepala Desa Tanjung Baru, Saat diwawancarai Usai menyerahkan formulir calon kepala desa, dia mengatakan saya  terpanggil, untuk maju di Pilkades setempat didasari atas niat dan tekadnya untuk mengabdikan diri demi perubahan dan kemajuan Desa Tanjung Baru. Bahkan ia pun tegas mengaku telah sangat serius dan telah siap lahir batin untuk berkompetisi sehat mengikuti kontestasi demokrasi pada Pilkades Tanjung Baru Kecamatan Merbau Mataram Kabupaten Lampung Selatan periode 2021-2027 mendatang,” ujar Helmi, Senin,  (14/6/2021).

 

“Dan insyallah di bawah kepemimpinan saya nanti akan menjalankan amanat dengan baik dan semuanya akan kita perbaiki yang mana ada kurang baik kita akan menjadikan lebih baik," ujarnya lagi. 


" Selain itu juga saya akan tingkatkan pelayanan masyarakat yang berkaitan dengan dokumen KTP, KK dan Akte, intinya untuk mengurus itu semua cukup di selesaikan didesa. Serta mengupayakan perbaikan infrastruktur terutama tentang masalah jalan dan lain-lain," tandas Helmi lagi. 


“Misi yang utama adalah membuat desa menjadi lebih religi adil dan sejahtera dan meningkatkan ke agamaan kepada maayarakat khusus nya desa Tanjung Baru dan memberi perhatian khusus kepada guru-guru ngaji TPA yang berbasis agama “, ucapnya.


Kedatangan Helmi Yusuf kesekretariat panitia tersebut terlihat  didampingi sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh agama setempat serta para tim pemenangannya. 


” Iya, keinginan saya untuk mengabdi di Desa Tanjung Baru ini  sangat serius." ungkapnya.


Saya yakin dengan niat saya yang tulus, serta dorongan dari tokoh agama tokoh masyarakat desa Tanjung Baru, para sedulur Tanjung Baru beserta rumpun keluarga, dengan bismilah insya Allah niat saya sudah bulat. Dan alhamdulilah tadi sudah menyerahkan formulir berkas pendaftaran. Mohon doa dan dukungannya ya” terangnya kepada para awak media.


Pria yang akrab disapa Helmi ini pun mengaku telah memiliki visi dan misi dan sejumlah program kerja untuk mewujudkan perubahan besar di Desa Tanjung Barui jika nantinya lolos sebagai Calon dan terpilih sebagai Kepala desa.


Terkait Visi  dan Misi nya tersebut, ia mengatakan nanti pada saat dirinya sudah sah ditetapkan sebagai Calon, Visi dan Misi serta program kerjanya akan disampaikan kepada publik.


 

“Seperti yang sudah jelas saja  ingin meningkatkan kesejahteraan dan memperbanyak kegiatan keagamaan. Selengkapnya nanti setelah ada penetapan Calon ya” ujar Helmi.


Dirinya pun mengaku telah mengantongi restu dan dukungan dari sejumlah tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh agama untuk mengikuti Pilkades. Karena itu, dirinya merasa sangat optimis bisa lolos menjadi calon Kades Tanjung Baru dan dipilih menjadi pemimpin desa setempat.


Sementara itu Plt Kades Tanjung Baru Handoyo Soesilo menyampaikan, sangat mengapresiasi untuk hari ini dengan adanya calon kepala desa yang baru dengan harapan untuk masyarakat agar cerdas dalam memilih calon-calon kades karena Desa Tanjung Baru ini harus maju dalam perbaikan insfraktutur, masyarakat budaya, sosial, ekonomi, itu tergantung dari pemimpin siapa yang nanti akan dipilih, terangnya. 


Untuk kedepannya orientasi para calon bukan hanya untuk DD atau ADD karena yang kita ketahui anggaran desa ini besar dan jangan sampai calon-calon desa ini berlomba-lomba hanya untuk mencari keuntungan dari dana desa jadi berfikirlah, dan cari lah calon kepala desa yang amanah, bertanggung jawab dan benar-benar sudah mapan sejahtera dan jangan sampai kades yang terpilih memikirkan keuntungan pribadi tampa memikirkan masyarakat dan amanat yang di berikan.(red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages