Rasman Pimpin Ketua DPC KWRI Lampura Periode 2021-2024 - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Selasa, 06 Juli 2021

Rasman Pimpin Ketua DPC KWRI Lampura Periode 2021-2024


Lampura,Harian Koridor.com-Dewan Pimpinan Cabang Komite Wartawan Reformasi Indonesia (DPC. KWRI) Kabupaten Lampung Utara gelar Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablu), Selasa (06/7/2021).


Kegiatan Muscablu tersebut, dilaksanakan di jalan Malahayati I rumah makan Pindang UWO, Pramuka Bandar Lampung, dengan menerapkan protokol kesehatan, Musdalub itu berjalan dengan hikmah serta penuh makna dalam memajukan organisasi kewartawanan.


Dengan mengusung tema : "Melalui musyawarah Cabang Luar Biasa KWRI Kabupaten Lampung Utara, Kita ujudkan Wartawan Profesional, Pers dan Pemerintah Bersinergi Membangun Bumi Rahem Tunas Lampung".


Pimpinan sidang dibuka langsung oleh R. Budianto sebagai pimpinan sidang tetap.


Setelah melalui berbagai acara yang telah tersusun, akhirnya seluruh peserta Musdalub menunjuk Rasman sebagai Ketua DPC. KWRI Lampung Utara periode 2021-2024 mendatang.


Dalam sambutannya, Rasman yang telah dipercayai untuk menahkodai organisasi kewartawanan, mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh anggota dan juga peserta yang hadir dalam Musdalub atas dipercayakan dirinya sebagai Ketua DPC. KWRI Lampung Utara.


Dia juga berharap agar kedepanya dapat membawa marwah organisasi KWRI dapat lebih baik. 


Proposional dan Profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik, yang lebih penting lagi dapat menjadikan UU Nomor. 40 tahun 1999 tentang pers serta Kode Etik Jurnalistik (KEJ) sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan kewartawanan, ucapnya.


Sementara itu Ketua DPD. KWRI Provinsi Lampung Munzir, SE.,  juga mengingatkan bahwa KWRI tetap ada satu, tidak ada versi lain, jelasnya.


Dia juga meminta kepada Ketua DPC. KWRI Lampung Utara, yang baru saja ditunjuk dan dilantik secara aklamasi, agar dalam menjalankan roda organisasi dengan baik, tidak membeda - beda anggota dan tetap jaga kebersamaan," kata Munzir.


Dilaksanakannya pemilihan Ketua DPC. KWRI Kabupaten Lampung Utara periode 2021 hingga 2024 itu atas keinginan anggota pengurus pasca kekosongan Ketua DPC.


Dengan penyerahan bendera pataka oleh Ketua DPD. KWRI Provinsi Lampung kepada Ketua DPC. KWRI Kabupaten Lampung Utara, disaksikan oleh peserta yang hadir dalam Musdalub tersebut. Sebagai simbol telah disahkannya dan diangkatnya Ketua DPC KWRI Lampung Utara yang baru.(rasmn).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages