Dedikasi Tanpa Tapal Batas, Peringatan HGN Ditlantas sambangi Guru di Pulau Harimau - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Jumat, 26 November 2021

Dedikasi Tanpa Tapal Batas, Peringatan HGN Ditlantas sambangi Guru di Pulau Harimau


Lamsel, Harian Koridor.com-Dalam Peringatan hari Guru Nasional ke 76 tahun 2021,Jajaran Ditlantas Polda Lampung, menyambangi sejumlah siswa dan siswi serta dewan guru untuk memberikan bantuan  yang terletak di tengah pulau yaitu SD Negeri 5 Sumur,Pulau Harimau, Desa Sumur, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (25/11/2021).

Berbagai perlengkapan sekolah berupa alat tulis dan sembako serta uang tunai untuk dewan guru diserahkan langsung oleh Wadirlantas Polda Lampung AKBP M. Ali, didampingi Kasatlantas polres Lamsel AKP Edwin,  Kasat Pol Air polres Lamsel Ipda Fahrul Arif.


Direktur lalu lintas Kombes pol Raden Romdhon Natakusuma melalui Wadirlantas Polda Lampung AKBP M. Ali menyapa langsung para guru dan siswa-siswi, serta memberikan pengetahuan tentang rambu-rambu lalu lintas kepada siswa di sekolah tersebut.


"Kita melaksanakan kegiatan bakti sosial dalam rangka memperingati hari guru nasional yang jatuh pada hari ini tanggal 25 November 2021, Direktorat lalu lintas memberikan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap para guru yang berada di daerah terpencil di sini, yaitu di pulau Harimau yang ada di Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung Selatan" terang Wadirlantas saat ditemui awak media di lokasi kegiatan.


AKBP M. Ali menambahkan, guru-guru di SDN 5 Sumur berjuang meningkatkan pendidikan di kepulauan ini. Mereka harus berjuang setiap hari menyeberang naik kapal untuk bisa menuju lokasi tempatnya mengajar, dan itu dilakukan berpuluh-puluh tahun. 


"Mereka ini (guru) bukan saja sebagai pahlawan tanpa tanda jasa melainkan pahlawan tanpa tapal batas, yang artinya tidak mengenal jarak atau sekatan untuk berjuang mencerdaskan anak anak khususnya di pulau. Sehingga Apa yang kita lakukan ini sebagai wujud kepedulian terhadap guru di hari guru nasional ini, kami dan kita semua wajib mengapresiasi atas perjuangan mereka, semangat mereka untuk bisa meningkatkan pendidikan di kepulauan ini (pulau Harimau)", pungkasnya.


Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 5 Sumur di Pulau Harimau, Sukirdi mengakubsangat berterima kasih kepada Dirlantas Polda Lampung atas bantuan yang diberikan, serta bersedia menyambangi langsung ke lokasi sekolah.


" Saya mengucapkan Terima kasih kepada Dirlantas Polda Lampung, dengan keberadaannya di desa ini di Pulau Harimau. bantuan ini mudah-mudahan banyak manfaatnya bagi anak-anak di sini, karena kami sebagai pemimpin di SDN 5 sumur ini sudah sejak tahun 1991  Saya orang yang pertama dan sampai akhir ini. Baru kali ini dikunjungi dan langsung mendapat Bantuan dari  Ditlantas Polda Lampung, juga Satlantas Lampung Selatan,

 ini bermanfaat sekali Bagi untuk anak-anak kita yang ada di SD 5 sumur ini," ucapnya seraya tersenyum bahagia.


Pada kesempatan yang sama, Dian Purba Dhini, salah satu guru SDN 5 Sumur mengatakan, mengajar di pulau terpencil memang sangat-sangat beda dari kita mengajar di darat, dari segi muridnya maupun dari fasilitasnya.


Kalau di darat kita bisa mengajar 1 kelas bisa 25 hingga 40 siswa, namun kalau di laut (pulau) cuma 8 bahkan kebagian pernah mengajar murid hanya 4 Siswa.


Untuk bisa menuju lokasi mengajar, setiap hari guru harus menyeberang laut menngunakan perahu selama 10 hingga 30 menit tergantung kondisi cuaca.


"Itulah tantangannya mengajar di pulau terpencil. saya menuju ke sini itu bukan karena menilai materi , tetapi pengabdian. Harapannya di hari guru ini, ya kita guru di pulau ini harus bisa lebih bekerja keras untuk mendidik anak, karena orang yang bisa mengajar belum tentu bisa mendidik. Nah disitulah kita tantangannya dan harapan saya pribadi kepada pemerintah, ya tolonglah guru yang ada di pulau ini ini cepat diangkat dengan cara prioritas, karena untuk usia dan masa kerja mereka sudah puluhan tahun. Untuk di SD 5 Sumur Pulau Harimau Tolong diperhatikan segala fasilitasnya," tutup Dian.(*) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages