Partai NasDem Siap Rebut Tapuk Pimpinan DPRD Kota Metro 2024 - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Jumat, 12 November 2021

Partai NasDem Siap Rebut Tapuk Pimpinan DPRD Kota Metro 2024


Metro, Harian Koridor.com-Para Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kota Metro menargetkan mampu meraih 8 kursi dalam pemilihan legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang. 


Demikian disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD Partai NasDem Kota Metro Garinca Reza Pahlevi saat memberikan sambutan dalam acara perayaan Hari Ulang Tahun Partai Nasdem ke-10 di Taman Metro Indonesia Indah (TMII) Kota Metro, Kamis (11/10/2021). Mewakili Ketua DPW Partai NasDem Lampung, ia mengapresiasi perolehan kursi di DPD Partai NasDem pada pileg periode pertama tahun 2014 - 2019 lalu yang berhasil meraih 2 kursi. Selanjutnya, di periode Pileg kedua tahun 2019-2024 Partai NasDem meraih 3 kursi.


"Target 2024 kita bisa meraih 8 kursi. Dengan kerjasama yang solid antara seluruh jajaran pengurus dan para kader diharapkan kita bisa meraih 8 kursi. Dengan kerjasama yang solid saya yakin Partai NasDem bisa sejajar dengan partai-partai lainnya," ungkapnya. 


Senada disampaikan Ketua Pelaksana Harian Partai NasDem Kota Metro Abdulhak. Ia menambahkan, Partai NasDem telah mempersiapkan diri menjelang Pileg 2024 mendatang. Persiapan dilakukan dengan mendaftar nama-nama daftar caleg yang hendak mendaftar pada Pileg mendatang. 


"Ya tentunya kita harus bermimpilah dalam semua pekerjaan. Pastinya yang terbaik, soal dia mau 6 atau 8 kita lihat nanti di lapangan. Tentunya kita juga menghadirkan semua caleg-caleg yang punya potensi," ungkapnya. 


Sementara itu, Walikota Metro Wahdi yang juga menghadiri acara peringatan HUT ke-10 NasDem menyambut baik dan mengapresiasi peringatan HUT ke-10 Partai NasDem tersebut. Pihaknya atas nama Pemerintah Kota Metro, Wahdi juga mengucapkan selamat atas HUT ke-10 Partai NasDem. 


"Atas nama Pemerintah Kota Metro saya menyambut baik atas peringatan HUT ke-10 Partai NasDem. Semoga dapat membangun lebih baik kedepannya sebagai garda terdepan anak bangsa," pesannya. 


Ia mengatakan, sebagai partai yang besar dan mapan NasDem diharapkan dapat memberikan andil yang besar. Perbedaan ini adalah dinamika kehidupan. Dengan perbedaan ini dapat bersatu padu. Tentu dalam aktualisasi bela negara dapat hadir dalam setiap gerak langkah kita. 


"Dan tentu yang hadir semua semoga Partai Nasdem dapat bertumbuh dan berkembang. Sehingga dapat bersama-sama mewujudkan Kota Metro yang berpendidikan, sehat dan berbudaya," paparnya. 


Walikota juga mengucapkan selamat atas dilantiknya sejumlah pengurus anak cabang dan ranting Kota Metro. Diharapkan dengan pelantikan tersebut dan membawa kemajuan bagi Kota Metro. 


"Alhamdulillah didasawarsanya Partai NasDem ini dengan pelantikan pimpinan cabang dan ranting, mudah-mudahan dapat membawa kemajuan bagi Kota Metro. Seperti yang saya sampaikan tadi semua anak-anak Bangsa. Membangun untuk kesejahteraan masyarakat. Dinamika tentu ada, perbedaan-perbedaan. Nah di perbedaan itulah seharusnya kita bisa bersama dan saling memahami. Di perbedaan itu akan muncul hal-hal yang baru. Ini warna saja," paparnya.  


Diketahui, dalam HUT ke-10 tersebut Partai Nasdem juga melantik dan mengukuhkan sejumlah anak cabang dan anak ranting se-Kota Metro. Selain itu dalam peringatan HUT tersebut juga digelar berbagai kegiatan bhakti sosial. (Husni)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages