Pemkot Metro Serahkan Bantuan di Mushola Al Agsha 24 Tejosari - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Selasa, 19 April 2022

Pemkot Metro Serahkan Bantuan di Mushola Al Agsha 24 Tejosari


Metro,Harian Koridor.com-Untuk mempererat tali silaturahim dengan warga, Walikota Metro Wahdi Siradjuddin, bersama staffnya kembali menggelar kegiatan Safari Ramadhan, di Mushola Al-Aqsha 24 Tejosari, Senin (18/04/2022).


Kegiatan tersebut diawali dengan Salat Ashar secara berjamaah dan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan dana untuk pembangunan masjid dan mushola yang ada di Kelurahan Tejosari.


Walikota Wahdi Siradjuddin, menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung berbagai program Pemerintah Kota Metro, mulai dari bidang keagamaan, infrastruktur, ekonomi dan sektor lainnya.



“Mari kita jaga dan awasi infrastruktur yang sudah dibangun. Mari manfaatkan sebaik-baiknya, karena kesemuanya bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.


Wahdi berharap melalui kegiatan safari ramadhan bisa menjadi momentum dakwah dan syiar Islam, sekaligus mempererat hubungan rasa persaudaraan, kekeluargaan dan keakraban antara pemerintah dan masyarakat dibulan penuh berkah ini.


Pemerintah Kota Metro dalam kesempatan tersebut memberikan bantuan kepada Mushola Al Aqsha berupa jam digital, Wireless, Vacum Cleaner dan ambal. Bantuan ini nantinya dapat dimanfaatkan dan dikelola dengan baik oleh jamaah sekitar.(kf/husni)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages