Disela-Sela Musrenbang Bupati Parosil Serahkan Beberapa Penghargaan Salah Satunya Kendaraan R2 Untuk PKH - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Selasa, 12 Maret 2019

Disela-Sela Musrenbang Bupati Parosil Serahkan Beberapa Penghargaan Salah Satunya Kendaraan R2 Untuk PKH


Lampung Barat, Hariankoridor.com-Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang)  Kabupaten Lampung Barat (Lambar), 2020 mengusung tema "meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan pembangunan perekonomian guna mengurangi kemiskinan dan ketertinggalan".  dibuka oleh H. Parosil Mabsus di Kebun Raya Liwa, Selasa (12/3/2019).


Hadir dalam acara itu,  Wakil Gubernur Lampung Bachtiar Basri , dengan narasumber dr. Eko yulianto Kepala Pusat Heoteknologi - LIPI dan  Franky zamzani Kasubdit redd, Kementerian LHKB


Tak ketinggalan, Wakil Bupati Lambar Drs. H. Mad Hasnurin, Kapolres AKBP Doni Wahyudi, Dandim 0422 Letkol Kav Adri Nurcahyo, Ketua DPRD Edi Novial,  S. Kom,  Kajari, Wakil Ketua DPRD, Sekretaris daerah Lambar Akmal Abd Nasir, SH.,  Ketua TP-PKK Partinia parosil mabsus, Ketua GOW Gurti Mad Hasnurin, Ketua DWP Irma Akmal Abd Nasir, Ketau Bhayangkari, Ketua Persit,  Ketua IKAD, OPD dari Provinsi Lampung dan Lampung Barat,  Camat, pendamping PKH, pendamping dana desa,  BUMN,  BUMD, Perbankan.


Dalam kesempatan yang sama bupati juga menyerahkan Piagam penghargaan sakip Lambar, dengan nilai 62,58 (B),  CSR dari Bank Lampung,  kendaraan roda 2 untuk PKH serta alat peremajaan tanaman kopi dari dirjen perkebunan, alat  instensifikasi pertanian, alat konservasi lahan.

"Untuk mewujudkan pelayanan terbaik untuk masyarakat maka pada tahun 2020 salah satu tujuan utama penyelenggaraan pemerintahan adalah memberikan pelayanan terbaik, peningkatan akses masyarakat terhadap penggunaan fasilitas umum serta peningkatan kesejahteraan masyarakat," ujarn Parosil.

Dalam kesempatan Bachtiar Basri  mengatakan Sinergi pembangunan antara provinsi dan kabupaten sangat dibutuhkan untuk saling mendukung dan stimulasi pembangunan diharapkan dapat mempercepat akses pertumbuham ekonomi yang pada akhirnya memberikan efek positif pada masyarakat.(hms/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages