Anggota DPR RI Terpilih Muchlis Basri: Pekan Raya Lampung Ajang Promosi Kopi Lampung Berjaya - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Minggu, 04 Agustus 2019

Anggota DPR RI Terpilih Muchlis Basri: Pekan Raya Lampung Ajang Promosi Kopi Lampung Berjaya


Bandar Lampung,Harian Koridor.com-Dewan Kopi Lampung, Mukhlis Basri mengapresiasi Pekan Raya Lampung.  Pasalnya kegiatan pesta rakyat ini menjadi lebih meriah daripada kegiatan sebelumnya.
"Saya apresiasi kegiatan Pekan Raya Lampung ini,  karena kegiatan ini yang diketahui tanpa Keterlibatan dana anggaran pemerintah (APBD), pemprov mampu menggelar acara se meriah ini, dan ini Swastanisasi sekali. Bahkan lebih meriah dengan sebelumnya, " kata Mukhlis Basri saat diwawancarai di Stand Dewan Kopi Lampung,  Sabtu (3/8/2019)  malam.

Dia juga mengucapkan Terima kasih kepada Gubernur Lampung dan kepada penyelenggara kegiatan Pekan Raya Lampung ini.

Karena kegiatan juga seperti yang digelar dalam setiap event Pekan Jakarta Raya. Tapi meski demikian,  kata Mukhlis saran dia agar kegiatan besar dan meriah ini dilakukan disaat bulan liburan. Karena masyarakat bisa menikmatinya dengan lebih meriah lagi.

"Saran saya kepada Pak Gubernur,  sebaiknya waktu kegiatan Pekan Raya itu dikaji lagi kedepannya.  Karena di bulan Agustus ini hampir di setiap Kabupaten/Kota melakukan kegiatan, bahkan pameran dan lainnya. Saya usulkan kedepan itu pas libur. Karena ketika pas libur itu mereka bisa bawa anak istrinya untuk nonton pekan raya lampung, " Saranya Muchlis.

Anggota DPR RI terpilih ini juga mengapresiasi karena penyelenggara menyediakan stand khusus buat Dewan kopi.

"Ini kita di kasih stand khusus dewan kopi,  sehingga terlibat semua yang bergelut di dunia kopi. Mereka barista kopi harus di dukung penuh. Kalau penduduk di Lampung yang jumlahnya jutaan ini semua minum kopi, maka gak perlu lagi kita minum yang lain," katanya.

Soal impor Kopi,  mantan Bupati Lampung Barat ini minta agar pihak kepolisian dapat menyelidiki.

"Impor kopi itu saya minta dihentikan semua,  karena sekarang ini petani sedang panen besar, jangan sampai harga kopi lampung anjlok, Pak gub juga sudah menyampaikan demikian. Kalau itu ada penyimpangan kopi, polisi harus turun untuk mengusut itu dan menyelidiki apakah betul adanya penyimpangan itu" tegasnya.

Dia juga berpesan untuk meningkatkan produksi kopi dan menjaga kualitas terbaik,  supaya lebih meningkat.

"Mereka sekarang ini sedang panen kopi,  bohong jika di lampung ini kurang kopi. Maka harus distop impor kopi. Apalagi kopi lampung ini sudah  terkenal di dunia.  Di Belanda sana. Kualitas Ter-Baik juga di seluruh dunia, " Katanya.

"Saya minta kepada institusi kepolisian untuk memeriksa dan kepada balai karantina,  apakah itu kopi ayakan karena ini merusak petani kopi lampung. Tunjukan rasa nasionalis untuk bangsa. Nah sekarang ini sudah ada dewan kopi,  nanti ada dewan cengkeh,  dewan singkong.  Makanya bukan hanya dewan saja,  tapi dewan kopi pun ada, " ucapnya.


Mangcak Barista kopi Lampung, menambahkan bahwa kopi lampung ini punya ciri dan rasa khas (taste), bahkan membawa kopi Robusta lampung Barat di ajang internasional.

"Di Kuala Lumpur tahun 2018, dan masuk lima besar di ajang lomba kopi se asia. Kemudian tahun 2016 kemarin Canada masuk 10 besar, Kalau tanggapan dari orang luar negeri bahwa kopi lampung itu ada rasa caramel dan nutty (kacang). Selain itu juga untuk produksi kopi 51,73 ribu ton lampung barat saja. Belum jik kabupaten yang lainnya,  ada Tanggamus dan kabupaten lain.(red).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages