Pemprov Lampung Mendapat Apresiasi Dari Perpustakaan Nasional RI - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Jumat, 09 Desember 2022

Pemprov Lampung Mendapat Apresiasi Dari Perpustakaan Nasional RI


Surabaya, Harian Koridor.com-Dalam rangka  melaksanakan  Progran Prioritas Nasional, Perpustakaan Nasional Republik Indonesia melaksanakan kegiatan   Transformasi perpustakaan berbasis Inklusi Sosial yang diikuti sejumlah peserta dari 34 Provinsi, 136 Kabupaten/Kota, dan 490 desa.


Pada kegiatan tersebut, Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Provinsi Lampung mendapatkan Apresisasi pada kegiatan Peer Learning Meeting (PLM) Nasional dengan tema "Gerakan Kolaborasi dan Sinergi Untuk Penguatan Literasi Masyarakat Berkelanjutan" yang  dilaksanakan pada tanggal 4 Desember 2022 hingga 7 Desember 2022, bertempat di Hotel Vasa Surabaya.


Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat perpustakaan umum dalam meningkatkan kualitas sumberdaya manusia Indonesia melalui kemampuan literasi dan meningkatkan kreatifitas masyarakat serta mengurangi kemiskinan akan informasi.


Pemerintah Provinsi Lampung  mendapat apresiasi untuk 6 kategori sekaligus, yaitu :


1. Lapak Literasi terbaik

2. Pakaian Adat/Daerah  terbaik 

3.  Cerita impact tertulis terbaik  (Dinas Perpustakaan Daerah Kabupaten Tanggamus)

4. Perpustakaan Desa terbaik  (Desa Sukabanjar)

5. Perpustakaan desa terbaik (Desa Kanoman) 

6. Perpustakaan Desa terbaik (Desa  Blambangan Umpu Waykanan)


Dengan Prestasi yang diraih ini,  Bunda Literasi Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal  berharap  agar apresiasi ini  dapat memotivasi dalam pengembangan Literasi di  Provinsi Lampung untuk terus meningkat dan lebih baik lagi.(red) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages