Koramil 421-09/TB Perbaiki Badan Jalan Dusun ll B Desa Jati Mulyo - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Sabtu, 01 Februari 2020

Koramil 421-09/TB Perbaiki Badan Jalan Dusun ll B Desa Jati Mulyo


Tanjung Bintang, Harian Koridor.com-Koramil 421-09/TB melaksanakan Gotongroyong bersama masyarakat Dusun ll B desa Jati Mulyo kecamatan Jati Agung Lamsel, jum'at (01/02/2020) langsung dipimpin Danramil 421-09/TB Kapten Inf Noris Tamin.

Gotongroyong yang dilaksanakan bersama masyarakat, mengerjakan pembuatan  parit dengan Panjang 500 m dan pembersihan badan jalan Lebar 4 m dengan panjang 750 m, dan di mulai pelaksanaannya pada pukul 08.00 wib berakhir hingga pukul 11.00 wib.

Kegiatan Gotongroyong juga dihadiri dan diikuti Kades, Kadus serta aparat desa Jatimulyo sebanyak 15 orang, Babinsa 20 orang, Mitra Babinsa 10 orang,  Masyarakat 100 orang dan Pencak silat SH Teratai 50 orang.

Pada kesempatan tersebut Danramil 421-9/TB Kapten Inf Noris Tamin menyampaikan,badan jalan yang sama sama kami perbaiki merupakan sarana dan  akses keluar masuk masyarakat dari dusun  II B ke kota dan juga akses menuju ke pemakaman umum.

sementara parit yang kita kerjakan, untuk mengurangi permasalahan disa'at hujan turun air hujan menggenangi badan jalan, hal ini dikarenakan tidak adanya parit ataupun selokan sebagai saluran pembuangan.

Lebih lanjut dia menyampaikan,kami selaku Aparat Teritorial yang ada di Pedesaan, diminta ataupun tidak kami akan selalu dan siap membantu kesulitan Rakyat, dalam batas kemampuan kami " tegasnya.(red). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages