Kwarda Pramuka Lampung Bagi Bagi Masker dan Hidroponik di Huntara Way Muli Timur Lamsel - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Jumat, 12 Juni 2020

Kwarda Pramuka Lampung Bagi Bagi Masker dan Hidroponik di Huntara Way Muli Timur Lamsel


Lamsel, Harian Koridor.com-Sesuai arahan Ketua Kwarda Pramuka Lampung, Kak Idrus Efendi kepada Bidang Abdimasgana apabila bantuan hidroponik bagi masyarakat terdampak tsunami di akhir bulan Februari yang lalu mampu menjadi daya ungkit perekonomian masyarakat maka Kwarda Pramuka Lampung akan menambah bantuan hidroponik agar perekonomian terdampak tsunami yang masih tinggal di Hunian Sementara  (Huntara) cepat pulih kembali,"katanya.
Berdasarkan laporan dari Koordinator Huntara Way Muli Timur, Darwin bahwa bantuan pengolahan ikan dan hidroponik selama ini dapat meningkatkan pendapatan keluarga.
"Selama pandemi Covid 19 sumber pendapatan masyarakat khususnya yang tinggal di Huntara Way Muli Timur sangat menurun, untungnya ada bantuan dari Kwarda Pramuka Lampung berupa olahan ikan dan hidroponik sehingga ekonomi masyarakat dapat bertahan" kata dia. 
Oleh karena itu pada hari ini Jum'at 12 Juni 2020 Andalan Daerah Urusan Pengabdian Masyarakat dan Penanggulangan Bencana (Abdimasgana) Kwarda Lampung bersama Yayasan Ayo Menanam Lampung kembali memberikan bantuan pertanian hidroponik .

Ketua pelaksana kegiatan Kak Lilis Suryani mengatakan di samping bantuan berupa peralatan juga jenis tanaman sayuran yang dibudidayakan antara lain sawi pakchoy dan morakot (sawi pahit), bayam, kangkung,"kata Kak Lilis.

Ditempat terpisah Waka Abdimasgana Kak Sumarju Saeni yang dihubungi awak media ini via telpon seluler mengatakan,  bahwa Kwarda Pramuka Lampung juga membagikan masker kepada penghuni Hunntara secara gratis.

Hal tersebut sebagai salah satu dukungan Kwarda Pramuka Lampung kepada masyarakat dalam Menghadapi Masa Adaptasi Kebiasaan Baru Menuju Masyarakat Produktif dan Aman Covid-19," pungkasnya.(red). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages