Sukses Gelar Yudisium dan Wisuda, UBL Luluskan 964 Mahasiswa - Harian Koridor

Breaking

Home Top Ad

GIZI

Post Top Ad

Selasa, 31 Mei 2022

Sukses Gelar Yudisium dan Wisuda, UBL Luluskan 964 Mahasiswa


Bandar Lampung, Harian Koridor.com-Universitas Bandar Lampung (UBL) sukses melepas 964 wisudawan dan wisudawati yang terdiri dari 629 orang dari program Sarjana (S1) dan 335 orang dari Pascasarjana (S2) secara luring pada Yudisium dan Wisuda di Convention Hall Mahligai Agung Pascasarjana UBL, Selasa (31/05).


Rektor UBL, M. Yusuf Sulfarano Barusman mengucapkan, selamat kepada wisudawan dan wisudawati atas keberhasilan mereka menyelesaikan studi di UBL sehingga meraih gelar Sarjana dan Magister.


"Semoga keberhasilan ini bukan menjadi titik akhir perjalanan rekan-rekan mahasiswa, namun menjadi starting point untuk berkiprah di masyarakat dan terus mengembangkan diri," Kata Yusus kepada awak media. 



Untuk itu ,kata Yusuf , bahwa dengan membaiknya keadaan pasca covid-19, UBL mencoba menata dan meningkatkan kualitas akademik baik dari pendidikan, penelitian maupun pengabdian kepada masyarakat.


Memasuki usia yang ke-50 pula , UBL telah memperoleh banyak pencapaian-pencapaian, salah satunya menjadi salah satu pusat kajian Legitimation Code Theory (LCT) di dunia yang saat ini hanya ada 30 LCT Group.


"Hal ini membuktikan eksistensi UBL yang kuat sebagai pioneer Perguruan tinggi swasta di Lampung dan mampu bertahan dengan tetap mengutamakan kualitas dan kuantitasnya,"tambah Yusuf.


Sementara,Anita salah satu lulusan terbaik program studi Pendidikan Bahasa Inggris UBL yang berhasil meraih IPK 4,00 mengaku bangga dapat menjadi bagian dari UBL dan kagum dengan UBL yang memberikan beasiswa kepada banyak mahasiswa untuk merasakan bangku kuliah.


"Selain beasiswa, saya juga kagum dengan dosen-dosen UBL yang tidak tanggung - tanggung membimbing dan membantu mahasiswanya walaupun terkadang diluar jam perkuliahan,"ungkapnya saat diwawancarai setelah prosesi wisuda.


Diketahui Kegiatan Yudisium dan Wisuda yang berlangsung dengan 2 sesi ini berjalan lancar dan dihadari secara langsung oleh Plt. Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) wilayah II, Ketua Yayasan Administrasi Lampung, Anggota Senat, civitas akademika UBL dan orang tua beserta keluarga wisudawan.(red) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages